malam ini,
akan ku susuri liku ceritamu,
akan ku kenang sedikit saja segala problema di dalammu,
segala coreng moreng hari kemarin, hingga hari dimana aku tutup rapat semuanya.
malam ini,
biarkan ku repih sementara
dogma di dalam cekung romantika,
serta selubung neraka.
malam ini,
izinkan ku kecup setiap jengkal indahmu,
serta cacatmu!
setiap sudut yang akan buatku rindu
dan kuhisap keringnya debu-debu.
malam ini,
dingin menusuk memang
panas hati tak bisa dihindari
sungguh berat melepasmu, kawan
karena kesendirian pernah menjadi milik kita,
diantara tangis dan tawa
hanya kita saja.
jika ternyata abstrak itu bukan kamu,
detik ini,
aku akan tersungkur haru di pelukmu.
akan kuciumi parasmu,
refleksi kaku diriku.
malam ini,
kawan,
'kan kubiarkan kau mendekapku
'kan kurasakan kembali hangat itu,
'kan kurekam jauh jauh jauh didalam batinku.
selamat tinggal, kawanku.
jika kau masih mengingat tetesan darahku,
jika kau masih mengingat setiap peluhku,
jika kau masih mengingat seberapa banyak airmataku,
jika kau masih mengingat sekuat apa aku bangkit bersamamu.
maka, ingatlah aku. teman setiamu.
Yang terkasih: Kamar No.8 Kosan Panorama 7. selamat tinggal kawan, rasa cintaku takkan pernah usang, walau kau hanya sebentuk kamar 4x4m ..